Garnish aku siapkan 3 ekor monyet putih dari bengkuang, serta pohon kelapa dari batang wortel dan daunnya pepaya muda mentah. Dibuatnya hari H-2 lalu direndam air es, disimpan di kulkas.
Tumpeng ini dibuat untuk seorang bapak bercucu satu yang akan ikut lomba tumpeng di instansinya (dinas kehutanan). Materi siap disusun di tempat lomba.
Jadi foto ini adalah tumpeng belum finishing.
Tampak sebagian lauk masih dalam plastik, supaya mudah ngaturnya, sementara takir daun sudah disiapkan.
Rikues pemesan : di tumpeng trap pertama melambangkan hutan lebat (aku pilihkan brokoli), di trap kedua di tanam-tanaman (aku pakai pangkal bawang daun), trap ketiga adalah log (batang pohon) dari perkedel.
Saat di bawa, tumpengnya polos, trap sudah dikosongkan lagi.
Semoga semuanya bisa ditata dengan baik, jadi bisa menang ya Pak... :) ikut senang.
Senin, 6 Mei 2014 : Dapat info tumpengnya menang, juara 2. Senangnya... Berarti Si Bapak lumayan juga, bisa merapi-rapikan penataan, bisa ngatur-ngatur jadi menarik lagi.
No comments:
Post a Comment